Jakarta, aktual.com – Lembaga Amil Zakat Ar-Raudhoh (LAZAR) membagikan gratis 100 nasi bungkus kepada masyarakat wilayah Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (1/4). Aksi sosial untuk meringankan beban masyarakat kecil yang terimbas pandemi Covid-19 ini, berpusat di depan kantor LAZAR di jalan raya Tebet Barat VIII.
Direktur LAZAR Ahmad Himawan mengatakan aksi sosial ini untuk merespon kebijakan physical distancing yang dipastikan berdampak negatif bagi pendapatan kalangan masyarakat bawah, terutama bagi mereka yang berpendapatan harian seperti pengemudi ojek online dan buruh bangunan. Tak ayal, program pembagian makan siang gratis ini pun diharapkan mampu mengurangi sedikit beban pengeluaran mereka.
“Pendapatan mereka praktis berkurang, tidak seperti biasanya. Karena itulah LAZAR ingin sedikit meringankan beban dengan membagikan nasi bungkus,” ujarnya.
Himawan menjelaskan program pembagian makan siang gratis ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. LAZAR, ungkapnya, terus membuka tangan bagi siapapun untuk berdonasi dalam program ini.
“Alhamdulillah banyak yang berdonasi. Ada yang 5 bungkus, 10 bungkus, 20 bungkus, berapapun LAZAR siap menerimanya,” jelasnya.
Sebagai informasi, sebelumnya LAZAR yang bekerja sama dengan yayasan Zawiyah ar Raudhoh juga telah membagikan 1.000 buku doa dan hand sanitizer kepada kalangan yang membutuhkan. Aksi sosial itu semata-mata dilakukan untuk membantu masyarakat menjaga kesehatan menghadapi pandemi Covid-19.
(MJ/LZR)