Jakarta, Aktual.com – Biaya perawatan ruang terbuka hijau di Kota Surabaya, Jawa Timur, yang diambilkan dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Surabaya setiap tahunnya diperkirakan mencapai Rp10 miliar.
Demikian disampaikan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan (Bappeko) Kota Surabaya Eri Cahyadi di Surabaya, Kamis (1/8).
“Perawatan ini menjadi poin penting karena banyak daerah lain yang kewalahan atau tidak berhasil dalam merawat ruang terbuka hijau ini, khususnya taman-taman,” katanya.
Menurut dia, dalam merawat taman itu, Pemkot Surabaya sudah membentuk satgas yang dibagi tiap rayon meliputi rayon timur, barat, utara dan selatan. Setiap rayon, lanjut dia, memiliki tim masing-masing yang tugasnya menjaga dan merawat setiap taman.
“Tim inilah yang biasanya mengganti tanaman atau bunga yang mati,” ujarnya.
Biasanya, kata dia, mereka ini menyiram tanaman itu 1-2 kali kalau musim hujan. Tapi kalau musim panas, biasanya mereka menyiram tanaman itu 3-4 kali. Mereka pun rutin melakukan pemupukan dengan memberikan kompos yang diolah sendiri.
Artikel ini ditulis oleh: