Padang, Aktual.com — Kelompok Barongsai Kota Padang, Sumatera Barat, yang berasal dari Himpunan Keluarga Tjoa & Kwa akan berlaga mengikuti kejuaraan barongsai di Malaysia pada 26 hingga 28 Desember 2015 mendatang.
“Dalam kegiatan tersebut, kelompok barongsai Himpunan Keluarga Tjoa & Kwa mengutus 11 orang perwakilan dan diharapkan dapat membanggakan Indonesia khususnya Padang dan Sumbar secara umum,” kata pemimpin kelompok barongsai itu, Iswanto Kwara, kepada wartawan, di kota Padang, Rabu (23/12).
Perwakilan yang berangkat ke Malaysia pada Rabu (23/12) tersebut di antaranya Steve Pratama dan Dedy Susanto sebagai pemain barongsai, Tony Syofian, Felix Ilyus, Edo Pratama, Anif dan Steven Sadlie sebagai pemain musik dan beberapa official seperti Freddy, Herman, France dan Iswanto Kwara.
“Kelompok yang diberangkatkan kali ini tergolong masih muda dan perdana bermain di pertandingan kejuaraan barongsai, namun kami yakin mereka akan berlaga semaksimal mungkin,” katanya.
Ia menyampaikan anggota kelompok tersebut telah berlatih selama dua bulan untuk mempersiapkan diri di ajang kejuaraan itu sehingga diharapkan dapat berhasil.
Sebelumnya kelompok barongsai dari Himpunan Keluarga Tjoa & Kwa telah berprestasi dalam kejuaraan barongsai internasional atau International Lion Dance Championship Adidas World Cup di Hongkong pada September 2012 lalu.
Ia menjelaskan, kelompok yang diutus ke Malaysia saat ini berbeda dengan yang berlaga di Hongkong karena kelompom tersebut telah pensiun dan berhasil mengharumkan nama Indonesia dan daerah sehingga sekarang saatnya yang lebih muda untuk berkreativitas.
Selain kelompok barongsai himpunan keluarga Tjoa & Kwa dari Kota Padang yang mewakili Indonesia, kelompok lain juga turut serta dalam kejuaraan di Malaysia tersebut yaitu kelompok daya bersama yang berasal dari Jakarta.
Artikel ini ditulis oleh: