Jakarta, Aktual.com – DPR RI mewacanakan untuk mengundang pewarkilan negara Georgia ke Indonesia untuk berbagi pengalaman mengenai pemberantasan korupsi.

Anggota Komisi III Ahmad Sahroni mengemukakan wacana itu akan digodok realisasinua bersama rekan sejawatnya di parlemen sebagai tindaklanjut pernyataan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Bambang Soesatyo.

Tujuannya agar dapat saling berbaginya pengamaman pemberantasan korupsi terutama yang berkaitan dengan upaya repatriasi antara Georgia dan Indonesia.

Sahroni yang turut mendampingi Bambang Soesatyo menghadiri Inter Parliement Union (IPU) ke-138 di Jenewa menuturkan, berdasarkan Index Transparency International, Georgia membuktikan kapasitasnya menjadi negara yang lebih bersih dari praktik korupsi dalam waktu 11 tahun.

Peringkat Georgia naik sebanyak 74 poin, bahkan lebih baik dibandingkan dengan beberapa negara Eropa seperti Republik Ceko, Latvia, Slovakia, Rumania, dan Bulgaria.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid