Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto melakukan kunjungan ke Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/6). Kedatangan Novanto ke Makassar untuk meresmikan Rumah Ratulangi, sebagai rumah pemenangan pasangan Cagub-Cawagub Pilkada Sulawesi Selatan 2018 Nurdin Halid-Aziz Qahar, Pemenangan Pilkada Kota Makassar 2018, sekaligus pemenangan Capres Partai Golkar di Pilpres 2019 Joko Widodo.

Kedatangan Novanto bersama sejumlah pengurus DPP Partai Golkar, antara lain Sekjen Bapak Idrus Marham, Wakil Sekjen Gusman Marham, Ketua Bidang Desentralisasi dan Otonomi Daerah Aziz Syamsuddin, Ketua Bidang Hubungan Legislatif dan Lembaga Politik Yahya Zaini, Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini Ibu Nurul Arifin, Wakil Sekretaris Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu Indonesia II Ali Mochtar Ngabalin, dan Anggota Bidang Jasa Keuangan dan Perbankan Karan Soekarno.

Hadir dalam acara tersebut pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Halid-Aziz Qahar, Ketua Harian DPD Partai Golkar Sulawesi Selatan Roem dan jajaran pengurus, Ketua DPD Partai Golkar Kota Makasar Farouq M Beta dan jajaran pengurus, serta berbagai organisasi sayap dan kader Partai Golkar.

Rumah Ratulangi punya sejarah penting bagi Partai Golkar di Kota Makassar maupun Sulawesi Selatan. Disini pernah dua tahun menjadi kantor DPD Partai Golkar, menjadi posko pemenangan pasangan Presiden dan Wakil Presiden SBY-Jusuf Kalla dan SBY-Boediono. Terakhir, Rumah Ratulangi sukses menyelenggarakan Jalan Santai Partai Golkar 2016 yang diikuti lebih dari lima puluh dua ribu peserta. Kini, Rumah Ratulangi punya tugas baru, memenangkan Bapak Nurdin Halid-Aziz Qahar dalam Pilgub Sulawesi Selatan 2018.

Nurdin Halid bukanlah hanya tokoh Partai Golkar, melainkan juga tokoh nasional dan internasional. NH adalah organisatoris yang telah malang melintang di berbagai organisasi sejak usia muda.

“Kepedulian Nurdin Halid kepada masyarakat tak perlu diragukan lagi. Beliau hingga kini dipercaya memegang amanah sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia. Tak hanya menjadi tokoh koperasi di Indonesia, Pak Nurdin Halid juga diakui oleh dunia internasional. Beliau dipercaya menjabat sebagai Wakil Presiden Koperasi Asia Pasifik,” kata Novanto dalam sambutannya.

Sulawesi Selatan perlu dipimpin oleh orang yang sudah teruji dan bertaji, Nurdin Halid adalah jawabannya. Saya yakin Rumah Ratulangi bisa menjadi rumah besar bagi masyarakat Makassar khususnya dan Sulawesi Selatan umumnya. Pintu rumah harus dibuka selebar-lebarnya agar masyarakat bisa datang dan menyampaikan aspirasinya. Tak terhalang oleh sekat, namum membangun persaudaraan yang erat. Sehingga Rumah Ratulangi bisa menjadi saksi sejarah kemenangan pasangan Nurdin Halid-Aziz Qahar.”

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu