Denpasar, Aktual.com — Doa bersama digelar sejumlah jurnalis, Himpunan Advokad Muda Indonesia (HAMI) Bali dan Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) Cabang Bali.

Doa itu digelar di depan kamar jenazah RSUP Sanglah Denpasar, di mana jasad Angeline masih disemayamkan.

Agus Nahak perwakilan dari HAMI Bali menuturkan, doa ini digelar untuk mendoakan arwah Angeline agar tenang di sisi-Nya.

“Kita percaya Angeline tenang di sisi-Nya,” kata Agus Nahak, Minggu (14/6).

Di kesempatan yang sama, ia meminta agar pihak Kepolisian segera mengungkap dalang dibalik pembunuhan bocah manis tersebut. Agus menegaskan, sebagai Ketua HAMI Bali ia sudah mengunstruksikan kepada anggotanya untuk tidak membela Margareth.

“Instruksi itu untuk seluruh anggota. Ini soal nurani. Bertentangan sekali dengan nilai kemanusiaan yang HAMI junjung tinggi. Anak kecil tak berdaya dibantai hingga meninggal,” paparnya.

Usai menggelar doa, mereka kemudian menyalakan lilin dan ditaruh di depan foto Angeline yang dipajang di sana.

Artikel ini ditulis oleh: