Pada Senin (28/8) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB, Korea Utara meluncurkan rudal jarak menengah yang melintasi wilayah udara Jepang, dan mendarat di Samudera Pasifik, wilayah lepas pantai Hokaido.

Beberapa jam setelah aksi tersebut, harga saham dan nilai tukar utama dunia, terutama dolar AS berjatuhan. Indeksi S&P jatuh sampai 0,85 persen dari penutupan sehari sebelumnya, sedangkan indeks Nikkei tersungkur 0,9 persen ke titik paling rendah dalam empat bulan, demikian pula indeks saham Kospi Korea Selatan yang terpangkas 1,6 persen.

Sementara itu dolar AS amblas ke level terendah dalam empat bulan, sekitar 0,4 persen pada 108,81 yen yang bahkan sempat terpelanting ke level 108,33 yen. Ini adalah level terendah sejak pertengahan April 2017.

Sedangkan, kurs rupiah cenderung stabil di level Rp13.340-13.350 per dolar AS. Data Kurs Refrensi Jakarta Interbank Spot Dolar Rate (Jisdor) hingga Kamis siang ini menunjukkan rupiah berada di Rp13.351 per dolar AS.

ant

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby