Banda Aceh, Aktual.co — Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) Bandara Malikussaleh, Aceh Utara memprediksi hujan selama bulan Januari masuk dalam kategori normal. Berbeda dengan bulan November dan Desember 2014, curah hujan relatif tinggi dan berdampak pada banjir di 24 kecamatan dalam kabupaten tersebut.
“Meski begitu ada peluang terjadi cuaca ekstrem meski pun dalam skala kecil,” sebut Prakirawan cuaca BMKG Lhokseumawe, Muhammad Syifaul, kepada Aktual, Sabtu (3/1).
Dijelaskan, potensi banjir bisa terjadi di Aceh Utara. Pasalnya, penyebab banjir bukan hanya curah hujan, namun juga tergantung tata kelola lingkungan yang dilakukan pemerintah daerah.
“Secara keseluruhan, curah hujan normal saja. Tidak tinggi seperti bulan lalu,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Said Rasul menyebutkan potensi banjir masih terjadi di Aceh sampai akhir Januari mendatang. Salah satu kabupaten yang rawan banjir yaitu Aceh Utara
BPBA sambung Said, telah menetapkan Januari sebagai bulan siaga banjir. Untuk itu, lanjutnya, pihaknya mengimbau masyarakat tetap waspada.
“Selain itu, BPBD di seluruh kabupaten/kota juga harus siaga dan sigap menghadapi banjir,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh:














