Jakarta, Aktual.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca DKI Jakarta cerah berawan pada Kamis (14/4) pagi.
Berdasarkan data yang diunggah laman BMKG pada Kamis (14/4) dinihari, wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Timur dan Jakarta Selatan cerah berawan di pagi hari.
Sedangkan untuk wilayah Kepulauan Seribu diperkirakan berawan. Memasuki siang hari, dua wilayah, yakni Jakarta Timur dan Jakarta Selatan diperkirakan hujan.
Wilayah lainnya diperkirakan berawan. Pada malam hari, seluruh wilayah DKI Jakarta juga diperkirakan berawan.
Memasuki Jumat dinihari (15/4), seluruh wilayah DKI Jakarta tetap berawan, kecuali Kepulauan Seribu yang diperkirakan hujan dengan intensitas ringan.
Suhu di DKI Jakarta diperkirakan 23-32 derajat Celsius dan kelembaban udara 70-95 persen.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
As'ad Syamsul Abidin