Jakarta, Aktual.com – Kondisi cuaca yaitu hujan lokal dan berawan diperkirakan mewarnai wilayah ibu kota DKI Jakarta dan kawasan sekitarnya pada hari Natal 2018, Selasa (25/12), sehingga warga diharapkan dapat mengantisipasinya bila ingin bepergian ke luar rumah.
Berdasarkan data prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang diterima di Jakarta, Selasa pagi, pada siang ini di sebagian wilayah Jakarta diprediksi akan mengalami hujan lokal.
Kemudian, pada malam harinya sebagian wilayah ibukota diperkirakan akan berawan, dan pada dini hari diperkirakan kembali akan mengalami hujan lokal.
Sementara itu, suhu yang terdapat di daerah Jakarta Pusat pada sepanjang hari ini adalah antara 25-30 derajat celcius, sedangkan tingkat kelembapan 70-90 persen.
Sebelumnya, BMKG memprakirakan sejumlah wilayah di Indonesia berpotensi hujan dengan intensitas lebat saat Hari Raya Natal Desember 2018 ini.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid