Selain berdampak peningkatan intensitas hujan, dia mengatakan tekanan udara rendah juga berpotensi menaikkan tinggi gelombang laut. Saat ini tinggi gelombang di perairan selatan Yogyakarta berkisar antara 1,25-2,5 meter, sedangkan di Samudra Hindia gelombang laut bisa mencapai 2,5-4 meter.
Dengan kondisi cuaca tersebut, dia mengimbau masyarakat tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang, dan jalan licin yang mungkin dapat terjadi. “Gelombang tinggi juga perlu diwaspadai nelayan yang hendak melaut,” kata dia. [Ant]
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu