Gedung BNI Pusat (foto: istimewa)
Gedung BNI Pusat (foto: istimewa)

Jakarta, Aktual.com — PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberi pelatihan perdagangan elektronik atau online (e-commerce) pada mitra binaannya. Ini dilakukan, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)nya yang ke-70,

Corporate Secretary BNI Suhardi Petrus mengatakan, bahwa BNI ingin mitrannya lebih siap dalam persaingan global, untuk itu BNI harus mendorong mitrannya untuk meningkatkan kapasitas dan skill.

“Terbukanya pasar baru di dunia maya akan memperkuat para pelaku UMKM agar tetap dapat menjalankan usahanya. Kalau UMKM tumbuh kuat, maka akan memastikan roda perekonomian Indonesia berputar dan dapat mencegah kenaikan tingkat pengangguran,” tutur Suhardi dalam rilis yang diterima Aktual.com, Selasa (22/3).

Lebih lanjut Suhardi memaparkan, pentingnya pemanfaatan media internet agar mampu membuka dan memperluas jangkauan pasar. Sejauh ini BNI telah memfasilitasi mitranya melalui Aksenbelanja.com sebagai situs yang dikembangkan oleh BNI.

Adapun mitra binaan BNI yang diundang dari seluruh Indonesia dalam pelatihan tersebut, memiliki usaha bisnis berupa produk-produk fashion (tas, kain, pakaian, asesoris dan sepatu).

Artikel ini ditulis oleh:

Dadangsah Dapunta
Nebby