Relawan Pasebaya melaporkan bahwa lontaran lava pijar dari puncak Gunung Agung ke lereng bagian timur hingga timur laut ke daerah Culik dan Dukuh di Kabupaten Karangasem. Selain itu juga mengarah ke bagian barat dan selatan. Akibatnya, hutan di puncak kawah terbakar cukup luas.
“Masyarakat sekitarnya langsung melakukan evakuasi mandiri. Turun ke desa-desa yang aman. Status Gunung Agung tetap siaga atau level III dengan radius berbahaya 4 kilometer dari puncak kawah,” papar dia.
Laporan: Bobby Andalan
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid