Jakarta, Aktual.com-Mantan Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Boy Sadikin kecewa saat kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok disamakan dengan bapaknya Ali Sadikin.

“Saya bangga nama bapak saya dibawa – bawa mereka tapi sekaligus juga sedih, karena nggak mirip,” kata Boy Sadikin di kediamannya Jalan Borobudur No. 2, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (30/9).

Menurut Boy kepemimpinan Ahok sangat berbeda dengan bapaknya. Terutama dalam berkomunikasi dengan warga.”Bapak saya nggak pernah maki – maki anak buah di depan umum, apalagi dimasukkan ke youtube,” ujarnya.

Almarhum Ali Sadikin menurut Boy Sadikin kalau marahin anak buahnya di dalam ruangan bahkan pernah mukul, tapi setelah itu dikasih uang.

Hal tersebut terkait pernyataan Sekretaris Fraksi Partai Hanura DPR RI, Dadang Rusdiana yang mengatakan sosok almarhum Ali Sadikin ada pada sosok Ahok.

Boy Sadikin yang keluar sebagai kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), karena tidak sependapat dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputeri yang mengusung Ahok sebagai Bakal Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta.

Boy Sadikin memutuskan untuk mendukung pasangan Bakal Cagub dan Cawagub DKI Jakarta yang diusung oleh partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera yakni Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Boy pun kini ditunjuk menjadi tim sukses pasangan tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara