Pedagang merapikan barang dagangannya di Tebet, Jakarta, Senin (3/10). Secara umum, bahan makanan deflasi tapi ada kenaikan cabai merah sehingga peranannya mengalami inflasi. Aktual/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan kenaikan harga bahan makanan menjadi penyumbang utama terjadinya laju inflasi pada Mei 2017 sebesar 0,39 persen.

“Kenaikan harga terjadi di seluruh kelompok pengeluaran, semua mengalami inflasi dengan kisaran berbeda,” kata Suhariyanto dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (2/6).

Dengan inflasi pada Mei tercatat sebesar 0,39 persen, maka inflasi tahun kalender Januari-Mei telah mencapai 1,67 persen dan inflasi dari tahun ke tahun (year on year) sebesar 4,33 persen.

Suhariyanto mengatakan kelompok bahan makanan menyumbang inflasi 0,86 persen, karena mengalami kenaikan harga akibat tingginya permintaan jelang Ramadhan, yang masuk pada minggu keempat Mei 2017.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Eka