Buwas saat menerima beras di Pelabuhan Tanjung Priok, Jumat (16/12).

Jakarta, Aktual.com – Perum Bulog resmi menerima beras impor asal Vietnam sebanyak 4.900 Ton.

Direktur Utama Bulog Budi Waseso (Buwas) mengatakan, impor beras ini dilakukan menyusul dengan adanya Rapat Koordinasi Terbatas (Rakortas) yang dilakukan pemerintah sebelumnya yang membahas upaya pemenuhan kebutuhan stok beras nasional.

“Per hari ini 4.900 ton atau kurang lebih 5.000 ton asal Vietnam,” ujar Buwas saat menerima beras di Pelabuhan Tanjung Priok, Jumat (16/12).

Lebih lanjut Buwas mengatakan, impor beras ini dilakukan secara bertahap sehingga sampai Desember 2022 total importasi beras 200.000 ton.

“Ini sekarang berdatangan bertahap tapi sampai desember 200.000 ton. Nanti (sore) ada di Serang, Merak sebanyak 5.000 ton juga itu dari Thailand,” jelas Buwas.

“Tapi yang pasti ini bertahap sampai target impor kita nanti 500.000 ton. Sejauh ini negara asalnya Thailand, Vietnam, dan Pakistan,” sambung Buwas.

Asal tahu saja Perum Bulog mendapatkan tugas untuk memenuhi stok cadangan beras pemerintah sebanyak 1,2 juta ton hingga akhir tahun 2022.

Hanya saja berdasarkan data Perum Bulog per 22 November 2022, stok CBP hanya 426.573 ton. Artinya, jumlah stok yang tersedia menipis.

Oleh sebab itu untuk memenuhi ketersediaan beras, Bulog berencana akan impor beras sebanyak 500.000 ton beras.

Artikel ini ditulis oleh:

Arie Saputra