Jakarta, Aktual.com – Domba lebih dikenal sebagai binatang penghasil benang wol, selain juga daging dan susu untuk dikonsumsi manusia.
Benang wol, merupakan sebuah benang yang diproduksi dengan mengolah bulu-bulu domba.
Namun, ternyata kegunaan bulu domba bukan hanya untuk memproduksi benang wol saja karena juga dapat digunakan untuk mengembalikan kulit menjadi mengilap.
Bulu domba memiliki zat berminyak yang disebut lanolin. Lanolin, yang merupakan bahan yang juga ditemui dalam lispstik dan krim tangan, memang hampir sulit dipercayai terdapat dalam bulu domba.
Bahan alami yang ditemukan dalam masing-masing bulu domba itu dilapisi lilin, yang melindungi kulit domba dari segala cuaca, sebagaimana dilansir Antara yang mengutip laporan dpa, Jumat (2/11).
Lanolin biasanya ada dalam produk kecantikan dan perawatan kulit yang merawat kulit kering atau kasar, seperti krim tangan. Itu bukan satu-satunya fungsinya, termasuk menjadi favorit di salon, karena membuat rambut lebih halus dan mudah disisir, dan memberikan efek mengilau dan menghaluskan.
Efek melembapkan dari lanolin ini berguna juga dalam sabun, karena dia melawan kualitas sabun yang merusak, membuat kulit menjadi lembut. Sementara itu, lanolin juga membantu menjaga lipstik tetap halus dan lembut sepanjang hari.
Ant.
Artikel ini ditulis oleh:
Teuku Wildan