Malinau, Aktual.com – Bupati Malinau Wempi W Mawa, SE., M.H Membuka Secara Resmi Acara Pagelaran Dan Festival Seni Budaya Dayak Kenyah Kabupaten Malinau Tahun 2022.

Menurut Bupati Kabupaten Malinau ini ibaratkan sebuah rumah besar yang dihuni oleh berbagai macam kelompok etnis, agama, latar belakang. maka sudah sewajarnya kita harus lebih mengenal semua penghuni dalam rumah besar tersebut.

Dan cara yg paling efektif adalah melalui budaya atau kebudayaan yang ada. ungkap Wempi W Mawa, SE., M.H.

Kita kenal bahwa etnis dayak kenyah ini terdiri tidak kurang dari 20 sub suku yang sebenarnya memiliki kekayaan budaya, bahasa dan adat istiadat yang sangat beragam.

Untuk itu, dayak kenyah sebagai salah satu tuan rumah yang baik dalam rumah besar ini, harus menggalang kesatuan dan persatuan dan kerjasama dengan semua elemen yang ada.

Saya harapkan agar melalui pengenalan budaya yang dilakukan melalui pagelaran dan festival seni budaya ini dapat menunjukkan jati diri dan kesatuan serta persatuannya.  (*)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Suryansah