Jakarta, Aktual.com – Kepala Divisi Telkom Regional VII Kawasan Timur Indonesia Muhammad Firdaus mengatakan cakupan layanan Telkom di Sulawesi Selatan telah mencapai sekitar 90 persen.

“Persentase “coverage” di Sulsel sudah hampir di atas 90 persen, karena BTS dari teman-teman Telkomsel sudah menyebar juga,” kata Muhammad Firdaus, di Makassar, Selasa (6/9).

Khusus untuk pemenuhan koneksi jaringan telpon maupun internet untuk daerah terpencil, kata dia, Telkom mempunyai skala prioritas dengan mempertimbangkan penambahan investasinya.

“Kami prioritaskan daerah-daerah wisata, seperti Malino kan sekarang sudah ada wifi, Indihome, dan Telkomsel,” jelasnya.

Telkom, kata dia, telah memiliki komitmen agar semua kecamatan di Sulsel bisa terjangkau jaringan telekomunikasi.

Pihaknya, kata dia, membangun jaringan fiber dan juga membangun akses untuk komunikasi selulernya bersama Telkomsel.

Khusus fiber, lanjutnya, sudah hampir seluruh kabupaten dilengkapi fiber meskipun masih terbatas di dalam ibukota kabupaten.

“Nantinya, Telkom akan menjangkau sampai ke tingkat kecamatan,” pungkasnya.Budi Suyanto

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby