Jakarta, Aktual.co — Ketua Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) Indonesia, Sutiyoso mengaku belum mendapat kabar ikhwal penunjukan presiden untuk menggantikan masa jabatan Kepala BIN Marciano Norman yang akan berakhir sekitar bulan Oktober 2015 nanti.
“Ya aku sendiri belum dikasih tahu, kaget aku, kalau itu terjadi saya siap mengemban tugas itu,” kata Sutiyoso saat dihubungi, di Jakarta, Rabu (10/6).
Menurut dia, dunia intelejen merupakan habitatnya dulu saat masih sebagai TNI aktif, terutama ketika dirinya masih sebagai Kopassus di pasukan Sandi Yudha.
Ketika ditanyak, apakah sudah menjalin komunikasi dengan Presiden Jokowi sebelum adanya penunjukan sebagai kepala BIN?. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan bila komunikasi sering dilakukan.
“Ya kita ini kan KIH (koalisi Indonesia Hebat), jadi sering kumpul-kumpul untuk bicarakan Ketua BIN. Tapi saya tidak tahu kalau ditunjuk, dan belum tahu ya,” tandas dia.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang