Jakarta, Aktual.com — Di momen bulan Syawal ini, dengan mudah mata kita akan terus mendapati banyaknya janur kuning yang berseliweran di tiap jalan dan gang komplek perumahan. Tentunya, ini bukan hal yang aneh lagi, justru terbilang wajar. Pasalnya, momentum Syawal ini umumnya seringkali dimanfaatkan oleh banyak pihak untuk melangsungkan pernikahan.
Menariknya, hal ini telah memberikan banyak peluang bagi pebisnis katering, dekorasi, pedagang bunga bahkan yang sedang tren saat ini yakni, wedding organizer (atau WO). Lantas, mengapa WO menjadi salah satu rekomendasi penting dan solusi bagi Anda yang ingin melangsungkan pernikahan? Berikut Aktual.com hadirkan ulasannya.
Hj. Rr. Titik Subekti menjadi salah satu pebisnis yang terjun di bidang Wedding Organizer (WO). Dia yang mulai merintis bisnis WO-nya tersebut sejak tahun 2009 itu pun mengaku, “Bisnis WO itu luar biasa sibuknya, Tapi sangat menyenangkan.”
Van Java Catering and Wedding Organizer merupakan nama dari bisnis yang sedang dijalaninya hingga saat ini. Menurutnya, bekerja di bidang ini sangat membawa keberkahan yang cukup banyak. Maklum saja, disamping berbisnis dia juga memberikan peluang pada rekan lainnya untuk terlibat dalam bisnis ini.
Dan, baginya WO sangat dianjurkan bagi yang ingin menikah karena dengan menggunakan jasa ini, segala hal berkaitan dengan katering, dekorasi, salon, dokumentasi dan termasuk jadwal acara pun sudah didesain langsung oleh pihak WO yang tentunya sudah dikoordinasikan terlebih dahulu dengan pihak keluarga mempelai.
“Dari pengamatan saya, tren pernikahan saat ini seperti prosesi secara adat masih mendominasi namun nuansanya royal wedding. Jika dibandingkan dengan secara internasional, tren adat masih banyak dipakai dalam momen-momen pernikahan,” katanya lagi.
Sementara itu, dia pun menjelaskan, bahwa nilai omset yang bisa diperolehnya khususnya di tahun 2015 ini bisa mencapai angka sekitar Rp600 juta dan mengalami kenaikan dua kali lipat sejak tahun 2014 lalu. Menariknya, pada bisnis WO-nya tersebut, dirinya jarang memasarkan bisnisnya secara khusus melalui marketing, melainkan sudah banyak dikenal dari mulut ke mulut.
Sehingga, dalam hal ini ibu Titik -biasa dia disapa- memiliki banyak pelanggan tetap, yang dari mereka itu ikut merekomendasikan WO miliknya.
“Bagi saya dalam bisnis WO ini khususnya yang harus diutamakan adalah kejujuran dan kepercayaan, jika kita tidak memiliki dua hal itu, maka bersiaplah bisnis tersebut tidak akan bertahan lama. Dan, pasti dua hal itu juga berlaku pada bisnis-bisnis yang lain” ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh: