Jakarta, Aktual.com – Untuk mencegah terkena penyakit Hepatitis A mudah saja.
Hidup sehat dengan pola makan yang teratur dan cukup gizi, istirahat cukup, banyak mengonsumsi buah, dan sayur-sayuran.
Saran itu disampaikan pakar kesehatan dari RS Cipto Mangunkusumo (RSCM), Dr Ari Syam.
Selain itu, dia juga menyarankan untuk rutin mencuci tangan pakai sabun, sebelum dan sesudah makan dan setelah keluar dari toilet. “Apalagi penyakit ini tertular melalui makanan dan minuman,” ujar Ari di Jakarta, Minggu (13/12).
Pernyataan Ari tersebut sehubungan dengan status Kejadian Luar Biasa (KLB) di Institut Pertanian Bogor (IPB). Sebanyak 28 mahasiswa IPB mengidap Hepatitis A.
Diberitakan sebelumnya, tim penanggulangan penyebaran virus Hepatitis A yang dibentuk IPB bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kemarin masih lakukan penelusuran penyebab awal merebaknya virus tersebut di kalangan mahasiswa.
“Kami sudah melakukan tindakan pencegahan, mengontak Dinas Kesehatan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, tim surveilans juga bergerak mencari pola penyebarannya seperti apa,” kaat Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB, Prof Yonny Koesmaryono, Sabtu, (12/12).
Kepala Bidang Pencegahan, Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, dr Koesnadi, mengatakan hasil penelusuran akan diketahui setelah sampel makanan dan air yang diambil oleh tim surveilans selesai diuji laboratorium.
“Polanya baru bisa diketahui setelah hasil laboratorium keluar sekitar satu atau dua minggu lagi,” katanya.
Dikatakannya, penularan Hepatitis A melalui oral, bisa bersumber dari makanan yang dikonsumsi, atau air yang digunakan untuk minum, membersihkan peralatan makan.
“Upaya penyembuhan pasien menjadi utama, agar jangan sampai terjadi penularan, harus memutus mata rantainya. Caranya hati-hati makan di luar, pastikan keadaan warung bersih dan menerapkan pola higienis,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh: