Jakarta, Aktual.com — Petugas Polsek Mampang Jakarta Selatan menerima penitipan kunci rumah warga yang ditinggalkan selama mudik lebaran.
“Masyarakat boleh menitipkan kunci rumah agar aman selama ditinggal mudik,” kata Kepala Polsek Mampang Komisaris Polisi Priyo Utomo Teguh Santoso di Jakarta, Kamis (16/7).
Kompol Priyo mengatakan pihaknya berupaya mengamankan rumah kosong yang ditinggal mudik penghuninya.
Penghuni rumah, menurut Priyo, merasa nyaman selama mudik ketika meninggalkan rumah dalam kondisi kosong.
Sebagai bentuk pelayanan, Priyo menyatakan polisi mengantisipasi potensi aksi kejahatan terhadap rumah kosong dengan meningkatkan patroli dan penjagaan di pemukiman warga.
Priyo menambahkan Polsek Mampang telah menerima penitipan 10 kunci rumah yang ditinggal mudik penghuninya.
Selain itu, petugas Polsek Mampang juga menerima penitipan beberapa unit mobil dan satu unit sepeda motor.
Priyo mengimbau warga yang mudik tidak meninggalkan barang berharga di rumah dan mencabut kabel listrik guna mengantisipasi kebakaran akibat arus pendek.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid