Ketua DPR Setya Novanto, usai menjalani pemeriksaan, di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (13/12/2016). Novanto dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pengadaan Kartu Tanda Penduduk berbasis elektronik. AKTUAL/Munzir

Jakarta, Aktual.com – Ketua DPR RI Setya Novanto mengapresiasi Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY yang menemui Presiden Joko Widodo di Istana, Kamis (9/10) kemarin.

“SBY adalah seorang negarawan dan presiden. Tentu dalam pertemuan ini kita sangat menghargai, mengapresiasi. Pasti ada hal-hal yang disampaikan untuk kepentingan bangsa dan negara,” ujar Novanto di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Jumat (10/3).

Menurutnya, pertemuan dua tokoh negarawan ini bisa menciptakan suasana kenyamanan ketentraman ditengah kondisi politik yang sempat memanas.

“Akhirnya untuk kesejahteraan rakyat Indonesia. Karena dua tokoh negarawan ini pasti sudah mempunyai hal-hal yang terbaik buat bangsa dan negara. Apalagi Jokowi sudah punya pengalaman luas menjadi presiden,” kata Ketua Umum Partai Golkar ini.

Namun, saat disinggung apakah pertemuan tersebut membicarakan soal Pilkada DKI, khususnya terkait labuhan dukungan Partai Demokrat, Novanto enggan berkomentar.

“Wah itu saya percayakan lah kepada beliau.” [Nailin In Saroh]

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu