Sementara itu, Ketua Pertimbangan DPP NasDem Siswono Yudo Husodo menjelaskan bahwa keretakan kohesi sosial yang ada di masyarakat dapat diatasi melalui upaya penegakan hukum yang jelas dan tegas.

“Bangsa ini juga pernah mengalami keretakan kohesi sosial di era orde lama dan orde baru, namun kita berhasil melewatinya sehingga negara ini tetap ada sampai sekarang,” ujarnya.

Ia menegaskan, negara tidak boleh berkompromi dengan pihak-pihak yang ingin merebut kekuasaan dengan cara inkonstitusional.

“Presiden Soekarno dan Soeharto selalu mengambil tindakan tegas bahkan kadang keluar dari koridor untuk mempertahankan Indonesia sebagai sebuah negara. Bangsa Indonesia juga bisa melakukan hal yang sama untuk mengatasi keretakan antar hubungan masyarakat di bawah pemerintahan Presiden Joko Widodo,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid