Jakarta, Aktual.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi sejumlah wilayah Jabodetabek akan diguyur hujan ringan hingga hujan petir yang disertai angin kencang dalam waktu singkat antara Jum’at (31/3) siang sampai sore hari.

Dalam situs resminya, Kamis (30/2), BMKG mengingatkan masyarakat di wilayah Jakarta Selatan, Tangerang, Bogor dan Depok untuk mewaspadai cuaca hujan petir dan angin kencang yang diperkirakan turun di wilayah tersebut antara siang hingga sore hari.

Dalam waktu yang sama, wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Timur diramalkan akan diguyur hujan sedang. Wilayah lain seperti Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu diperkirakan akan dibasahi hujan ringan.

Hujan di Jabodetabek sendiri diprediksi akan bertahan hingga malam hari dengan variasi hujan lokal hingga hujan sedang. Wilayah Bogor menjadi satu-satunya kota di Jabodetabek yang berpotensi hujan sedang pada malam hari.

Sebagian wilayah Jabodetabek lainnya seperti Tangerang, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berpotensi hujan ringan hingga dini hari. Sementara sisanya, diprediksi akan dibasahi hujan lokal.

Meskipun berpotensi hujan sejak siang hingga malam hari, masyarakat Jabodetabek tidak perlu khawatir jika ingin memulai aktifitas pada pagi hari. BMKG menilai cuaca pada sebagian besar wilayah Jabodetabek hanya berpotensi cerah berawan hingga berawan pada pagi hari.

Tercatat hanya kota Bogor dan Kepulauan Seribu yang masing-masing wilayah ya diperkirakan akan diguyur hujan lokal dan hujan ringan pada waktu yang sama.

(Teuku Wildan)

Artikel ini ditulis oleh: