Jakarta, Aktual.com – Pihak pemadaman kebakaran saat ini tengah fokus agar api tidak merembet ke area lain, saat memadamkan api di Pasar Senen, jakarta Pusat. Perembetan api diyakini akan semakin menyulitkan proses pemadaman.
Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, Subejo memastikan bahwa sudah ada dua blok yang habis dilalap si ‘jago merah’. Dua blok tersebut adalah blok 1 dan 2.
“Strategi kita jangan sampai ada perambatan ke blok tiga,” ujar Subejo di lokasi kebakaran, Kamis (19/1).
Dari pantauan Aktual, api sedikit memasuki pinggiran blok 3 Pasar Senen. Subejo mengatakan api akan lebih cepat merambat ke area yang lain jika telah merembet ke blok 3.
Ia pun mengatakan bahwa akan melakukan segala cara agar api tidak merembet ke area yang lain.
“Kalau masuk ke blok-3 dalam hitungan detik bisa nambah lagi. Makanya kita akan bikin barrier,” imbuhnya.
Berdasarkan pantauan Aktual, proses pemadaman sendiri terhambat oleh angin yang berhembus cukup kencang. Angin yang cukup kencang membuat kobaran api senakin besar dan semakin sulit dipadamkan.
Para pedagang di blok lain pun terlihat sibuk mengevakuasi barang dagangannya.
Laporan: Teuku Wildan
Artikel ini ditulis oleh:
Teuku Wildan