Jember, Aktual.com – Delapan pendaki dilaporkan terjebak badai di Gunung Raung, Jawa Timur. Informasi diterima Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jember, Jawa Timur, Senin (8/2) malam dari orang tua salah satu pendaki.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember, Heru Widagdo mengatakan si orang tua menelepon dan mengabarkan para pendaki yang masih duduk di bangku SMU terjebak badai saat hendak turun.
Kata Heru, si orang tua juga melaporkan kalau suhu di sana sangat dingin. Sehingga dikhawatirkan para pendaki itu alami hal yang tidak diinginkan. “Seperti kram perut,” kata dia, Senin (8/2).
Dapat informasi itu, BPBD Jember berkoordinasi dengan Basarnas untuk persiapan evakuasi. Nama-nama pendaki yang terjebak antara lain
Wahyu, Alvian, Nico, Sulton, Yudha, Fandi.
Artikel ini ditulis oleh: