Jakarta, Aktual.com – Anggota Komisi VI DPR RI Bowo Sidik Pangarso memperkirakan Menteri BUMN Rini Soemarno akan dicopot pada perombakan kabinet mendatang. Pasalnya, jika Presiden Jokowi masih mempertahankan Rini, hubungan DPR dengan pemerintah akan semakin memburuk lantaran tak bisa mengawasi BUMN.
“Rini kan jelas sepertinya. Kalau DPR sudah ada keputusan di kasus Pelindo. Kita minta agar bu Rini diganti. Mudah-mudahan presiden dengar DPR, supaya hubungan antara pemerintah dan menteri BUMN bisa berjalan mulus. Kalau ada komunikasi dengan DPR, kan tidak bagus,” ujar Bowo di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (15/7).
“Kan kemarin diwakili menkeu, apakah mau sampai akhir masa pemerintahan diwakili?” tanya Politisi Partai Golkar itu.
Meski demikian, Wasekjen Partai Golkar ini yakin presiden akan mengambil keputusan yang baik dalam pelaksanaan Reshuffle Jilid II.
Masih terkait kinerja mitra Komisi VI DPR, Bowo juga menyarankan Presiden untuk mengevaluasi Menteri Perdagangan Thomas Lembong. Sebab, dari pengalamannya yang tak bisa menekan harga bahan pokok saat Ramadhan kemarin, masyarakat menilai kinerja mendag tidak bagus.
“Harapan kami mudah-mudahan presiden segera evaluasi kinerja menteri perdagangan. Yang penting satu, Menteri bisa menjaga stabilitas harga pasar, khususunya 9 bahan pokok. Nah Pemerintah gagal. Jadi, mudah-mudahan dievaluasi.”
Lpaoran: Nailin
Artikel ini ditulis oleh: