Jakarta, Aktual.com — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang lahir dari rahim Nahdlatul Ulama (NU) diminta untuk terus memperjuangkan dan mengabdi untuk para warga Nahdliyin.
Menurut Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, kader PKB harus terus konsisten bersama Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meningkatkan kesejahteraan warga nadhliyin.
“Kader PKB di manapun berada baik di fraksi DPR, di kabinet, atau pun yang di eksekutif harus mengabdi untuk melakukan yang terbaik bagi bangsa Indonesia dan bagi NU,” tandas Muhaimin dalam keterangan pers yang diterima Aktual.com, Minggu (20/3).
Pernyataan Cak Imin, panggilan akrabnya, itu disampaikan dalam acara silaturahim ulama NU se-Jawa Barat, di Cianjur, hari ini. Acara ini bagian dari kunjungan Cak Imin ke tujuh kabupaten/kota di Jabar. Yaitu, Kabupaten/Kota Bandung, Kabupaten/Kota Bogor, Kabupaten/Kota Cianjur, dan Tasikmalaya.
Ia menambahkan, kontribusi para ajengan di Jabar harus terus digelorakan dan tidak bisa dianggap remen, terlebih untuk kemajuan NU sendiri.
“Tapi saya berharap juga NU Jabar bisa semaju NU Jatim yang bisa melahirkan pemimpin dari warga NU,” tutur Cak Imin dengan didampingi tiga menteri Kabinet Kerja dari PKB.
Di tempat yang sama, Ketua DPW PKB Jabar, KH Dedi Wahidi menyebutkan, selain bersilaturahim, pertemuan para ajengan se-Jabar juga menyampaikan terima kasih atas perjuangan dan memohon doa para kiai dan para ajengan di Jabar terkait perjuangan PKB.
“Ini juga bagian dari pemanasan sebelum Pemilu 2019, dan Pilgub Jabar nanti. Target kami, Jabar harus jadi lumbung suara PKB seperti Jawa Timur di 2019,” tegasnya.
Artikel ini ditulis oleh: