Jakarta, Aktual.co —Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Tarik Mandat menggelar aksi didepan Istana Negara, jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis 21 Mei 2015. Aksi yang digelar untuk mendesak presiden Joko Widodo mundur dari jabatannya.

Aksi demonstrasi Aliansi yang terdiri dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dan PP GPII, itu nyaris bentrok dengan aparat kepolisian yang berjaga. Keributan yang hampir pecah, diawali dari sejumlah massa aksi yang membakar baliho bergambar Presiden Joko Widodo, di depan Istana Negara yang kemudian berusaha menghadang aksi petugas kepolisian untuk melakukan pemadaman. Bersitegang antara polisi dan mahasiswa pun tak terhindarkan, keduanya saling dorong dan adu mulut.

 Beruntung, besitegang antara mahasiswa dan polisi itu  tidak berlangsung lama, situasi pun kembali kondusif dan mahasiwa-pun kembali melakukan orasi. 

Artikel ini ditulis oleh:

Warnoto