Jakarta, Aktual.com – Partai Demokrat menjajaki kemungkinan mengusung calon sendiri di Pilkada DKI 2017. Demi niatannya, partai berlambang segitiga mercy tengah lakukan komunikasi intens dengan dua parpol lain di DKI.
Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan mengatakan diskusi demi diskusi dilakukan dengan pimpinan parpol lain yang bakal diajak koalisi, khususnya dengan pimpinan dua partai besar. Hinca yakin koalisi itu bakal kuat untuk bertarung di Pilkada DKI. Selain tentunya membuka peluang juga bagi partai lain yang mau ikut gabung.
“Berharap ada pemain baru muncul,” ucap dia di Wisma Proklamasi 41, Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Selasa (19/7).
Saat ini Demokrat juga sedang lakukan ‘talent scouting’ untuk mencari calon yang bakal diusung. Hinca mengibaratkan seperti mencari pemain bola yang berbakat. Diakuinya Demokrat memang tidak mau grasa- grusu dan seheboh partai lain dalam urusan bicara DKI 1.
“Kami bekerja hati-hati dan sangat tenang untuk itu.”
Meski demikian Hinca tidak juga menyebut dua partai mana yang dimaksudnya bakal diajak koalisi. Begitu juga dia tidak beberkan nama-nama bakal calon yang sudah masuk pantauan partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu untuk maju. Dia hanya sampaikan bocoran awal Agustus nanti Demokrat akan umumkan semua itu. (Soemitro)
Artikel ini ditulis oleh: