‘Desak Hentikan Reklamasi, Ratusan Mahasiswa Muhammadiyah Sambangi Kantor Luhut’
Jakarta, Aktual.com – Ratusan mahasiswa Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Menko Kemaritiman, Jalan M.H Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (10/11).
Unjuk rasa dilakukan sebagai bentuk sikap mahasiswa untuk menolak reklamasi Teluk Jakarta. Selain menuntut untuk menghentikan reklamasi, mahasiswa juga meminta Presiden Joko Widodo mencopot jabatan Luhut Binsar Panjaitan sebagai Menteri Koordinator Maritim.
Pasalnya, proyek reklamasi yang kembali dilanjutkan oleh Menko Maritim dianggap tidak pro terhadap rakyat dan sangat berdampak pada nelayan.
Selain itu, dalam aksinya IMM juga mengeluarkan sejumlah pernyataan sikap mahasiswa; 1. Pemerintah harus hadir melindungi hak nelayan dan mencegah upaya privatisasi lahan pantai publik, karena dimanapun tidak ada pantai publik yang boleh diswastanisasi. 2. Pemerintah harus mengeluarkan kajian menyeluruh sebagai solusi permanen dari polemik reklamasi teluk Jakarta. 3. Pemerintah harus independen, tegas, tidak boleh diintervensi oleh pihak manapun dan lebih mengedepankan kepentingan rakyat dalam menyelesaikan persoalan reklamasi. 4. Menghentikan proyek reklamasi Teluk Jakarta.
Berikut cuplikannya:
Reporter: Warnoto