Mataram, Aktual.com – Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengatakan, partainya dalam rapat kerja nasional yang diselenggarakan di Lombok, Nusa Tenggara Barat 7-9 Mei 2017 akan menyuarakan gerakan antiberita palsu alias hoax dan fitnah.

“Kami ingin nyumbang pikiran menjaga demokrasi tentang kebebasan pers yang profesional adil dan bertanggung jawab,” kata Hinca Panjaitan di Mataram, Sabtu (6/5).

Seruan antiberita palsu dan fitnah ini sebagai partisipasi Partai Demokrat pada peringatan Hari Pers Sedunia, yang selalu diperingati setiap tanggal 3 Mei.

“Kemarin kita sudah ketahui bersama peringatan hari pers sedunia dilaksanakan di Jakarta dan kini melalui NTB, Partai Demokrat ingin menggetarkan dunia mengajak masyarakat anti hoax dan fitnah.”

Dalam seruan antiberita palsu dan fitnah ini, masyarakat diajak membuat petisi melalui aksi membubuhkan tanda tangan di atas kain putih yang di bentangkan sepanjang 40 meter dan lebar 6 meter di Jalan Udayana Mataram, tepat dimana dilaksnakannya car free day yang dilaksanakan, Minggu (7/5).

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu