Untuk tipe apartemen menengah dengan luas 22-70 meter persegi, NPL-nya tercatat 2,78 persen. Sementara, apartemen tipe besar yaitu di atas 70 meter persegi, mencatatkan NPL paling rendah yakni 1,77 persen.
Untuk rumah tapak, lanjut dia, kredit macet kerap terjadi pada tipe dengan luas di atas 70 meter persegi, dibandingkan tipe-tipe rumah lainnya. Pada tipe ini, NPL-nya tercatat 3,13 persen.
“NPL atau kredit bermasalah dari pembiayaan rumah tapak hampir mendekati tiga persen.”
Sementara, rumah yang memiliki NPL paling rendah adalah pada tipe menengah dengan ukuran 22-70 meter persegi yakni 2,69 persen. Adapun untuk rumah tipe kurang dari 21 meter persegi, NPL-nya tercatat 2,96 persen.
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu