Tiga mahasiswa mengamati sesi penutupan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/4). Perdagangan IHSG pada akhir pekan ditutup naik 11,65 poin atau 0,24 persen menjadi 4.914,73. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww/16.

Jakarta, Aktual.com — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan Selasa (3/5) IHSG diperkirakan akan berada pada rentang Support 4.739-4.783, Resisten 4.851-4.886.

“Laju IHSG sempat berada di bawah area target support 4.784-4.811 namun, masih di bawah area target resisten kami di 4.859-4.882,” ujar Head of Research NH Korindo Securities Indonesia (NHKSI) Reza Priyambada di Jakarta, Selasa (3/5).

Secara teknikal, laju IHSG ke arah area oversold yang menandakan masih cukup tingginya aksi jual. Akan tetapi, tren ini dapat juga dipatahkan dengan adanya sentimen positif sehingga dapat membuat IHSG mampu berbalik arah naik.

“Meski secara tren masih berpeluang melanjutkan pelemahan namun, diharapkan masih ada sentimen positif untuk mencegah penurunan lebih lanjut,” tambahnya.

Namun, lanjutnya, tetap perlu mewaspadai kembali terhadap perubahan sentimen yang ada. The last candlestick’s Small black candle with lower shadow forming like Bearish breakaway indication that bearish reversal 63% of the time. Stochastic %K(58) %D(63) possibility going down to Oversold area. RSI Line at level 46.7 With Signal line at 63.2 In Average line and going to Oversold zone, and MACD tend to flat.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka