Jakarta, Aktual.com – Bambang Soesatyo muncul sebagai politikus Partai Golkar yang digadang-gadang sebagai Ketua DPR RI. Kemunculan nama pria yang akrab disapa Bamsoet ini sebagai salah satu kandidat pengganti Setya Novanto yang tengah menjadi tahanan KPK ini, terjadi di sela-sela Rapat Pleno Partai Golkar.
Namun demikian, ia menampik rumor tersebut ketika ditanyai oleh wartawan.
“Intinya gini, saya tidak mau membahas itu selama Setnov jadi Ketua Umum (Partai Golkar) dan Ketua DPR,” ungkapnya di Gedung DPP Partai Golkar, Selasa (21/11).
Ia pun kembali menegaskan keengganannya meskipun ditugaskan oleh Partai Golkar untuk megemban jabatan Ketua DPR RI.
“Saya tidak mau kalau tidak dapat restu dari Setya Novanto selaku Ketum (Partai Golkar) dan Ketua DPR,” jelas Ketua Komisi III DPR ini.
Ia mengaku, akan mempertimbangkan jabatan tersebut jika sudah ada restu dari Setnov.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby