Jakarta, Aktual.co — Penyanyi mancanegara, Katy Perry kembari hadir dalam konsernya yang bertajuk ‘Prismatic World Tour Jakarta’, yang rencana akan digelar pada 9 Mei 2015 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), kawasan BSD City.
Seperti konser sebelumnya, Katy Perry akan menampilkan sesuatu yang berbeda yang tidak akan dibocorkan sekarang.
Dan, untuk tiket konser akan mulai dijual tepat, di momen hari ‘Valentine’, 14 Februari 2015.
“Sekarang pembelian tiket online di website resmi konser Katy di Jakarta, untuk menjauhi penipuan, kita langsung yang akan melayani via email,” terang Yuda Perdana sebagai Program Director konser tersebut.
Harga tiket dimulai dari Rp. 900.000 hingga Rp. 5.000.000.
Sebelumnya, Katy Perry juga pernah menghelat konser di Jakarta pada Januari 2012, dan seluruh tiket ludes terjual.
Artikel ini ditulis oleh:












