Jakarta, Aktual.com – Presiden Joko Widodo mengingatkan masyarakat agar tidak “memakan” isu-isu yang tersebar melalui media sosial tetapi harus disaring mana yang benar dan mana yang bohong.
“Saya ingatkan kepada kita semua kalau ada isu isu jangan langsung dimakan mentah mentah,” kata Presiden Jokowi ketika silaturahim dengan ulama, tokoh masyarakat dan santri di Pondok Pesantren Al Karimiyah Kabupaten Sumenep, Minggu (9/9) malam.
Presiden menyebutkan media sosial sekarang ini sudah menjadi gudangnya isu fitnah, kabar bohong. “Jangan membaca langsung emosi atau marah, padahal itu kabar tidak jelas siapa yang membuat karena akun palsu sekarang banyak sekali, hati hati kita mencernanya,” kata Presiden Jokowi.
Ia menceritakan pengalamannya terkait dengan media sosial di mana dirinya diisukan sebagai antek asing.
“Saya jawab mereda, kemudian muncul lagi isu saya antek aseng, saya jawab kemudian muncul lagi isu Presiden Jokowi diktator, wajah kayak gini diktator, apa ada gak wajah diktator di saya ini,” katanya.
Ia menyebutkan terakhir dirinya diisukan Presiden Jokowi itu PKI. “Masya Allah, coba lihat di medsos, saya itu dijejerkan dengan DN Aidit waktu pidato tahun 1955, saya lahir saja belum, lahir saya tahun 1961, pidatonya tahun 1955, nggak masuk akal,” katanya.
Ia menyebutkan PKI dibubarkan tahun 1965, saat itu dirinya masih balita berumur 3-4 tahun, tidak masuk logika.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby