Malang, Aktual.com – Drama Pilkada Kabupaten Malang kini mulai memanas. Salah satu bakal calon (balon) wakil bupati dari Partai Gerindra, Zulham Mubarok, resmi mengundurkan diri, Jum’at (26/6).

Zulham bersama beberapa simpatisan mendatangi Kantor DPC Gerindra Kabupaten Malang untuk mengembalikan formulir pendaftaran yang diambil pada 10 Mei lalu.

Ditemui salah seorang petugas partai, Zulham menyerahkan selembar kertas pendaftaran dan pernyataan menarik dukungan kepada partai besutan Prabowo Subianto itu.

“Saya datang mengembalikan formulir, karena kecewa dengan Gerindra,” tegas Zulham di hadapan awak media.

Kekecewaan Zulham terjadi saat tidak ada pengurus dan kader partai yang melakukan komunikasi dengan dia pasca melakukan pendaftaran.

Selain itu, kabar yang beredar, Gerindra bakal menurunkan rekomendasi kepada petahana Rendra Kresna yang tidak pernah ikut mendaftar calon di Gerindra.

“Buat apa kalau saya harus mendukung petahana,” imbuhnya.

Zulham menceritakan, awal bergabung menjadi Bacawabup Gerindra, karena partai berlogo burung garuda itu merupakan poros perlawanan terhadap petahana, selain PDIP.

“Masyarakat ingin perubahan, kalau Gerindra dukung Petahana, ini sama saja dengan tidak merubah apapun,” beber dia.

Karenanya, Zulham bakal mengalihkan dukungan kepada PDI Perjuangan. “Saya punya massa ratusan ribu dari petani dan Anshor dan ada juga komunikasi politik dengan salah satu calon dari PDIP,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh: