Jakarta, Aktual.com —Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta ‘menyebar’ 134 petugasnya untuk membersihkan lima Taman Pemakaman Umum (TPU) yang tersebar di lima wilayah ibu kota. Pembersihan dilakukan untuk memberikan rasa nyaman warga saat melakukan ziarah saat Lebaran nanti.
“Menjelang Lebaran, kita berinisiatif melakukan kegiatan bersih-bersih makam. Sampah di sekitar makam kita angkut dan langsung bersihkan,” kata Ratna Dyah Kurniati, Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Rabu (15/7).
Kelima TPU yang dibersihkan meliputi TPU Karet Bivak di Jakarta Pusat, TPU Tanah Kusir di Jakarta Selatan, TPU Tegal Alur di Jakarta Barat, TPU Pondok Kelapa di Jakarta Timur dan TPU Semper di Jakarta Utara.
Selain membersihkan sampah, pihaknya juga membongkar sejumlah gubuk liar dan kandang ayam di areal TPU.”Untuk mengangkut sampah dan material lainnya, kami turunkan tiga gerobak sampah dan empat unit truk,” jelas Ratna.
Ke depan, 78 TPU lainnya juga akan dibersihkan. Termasuk pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sekitar TPU akan ikut ditertibkan.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid