Kupang, Aktual.com – Pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, dinilai sebagai sosok yang berpengalaman di pemerintahan baik eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Keduanya merupakan pasangan ideal dalam mewujudkan Indonesia unggul sesuai visi misinya.
Hal itu disampaikan Raja Kerajaan Amfoang, YM Robby Manoh, SE saat silaturahmi raja-raja dengan perwakilan Dinasti Nusantara di Hotel On The Rock, Jalan Timor Raya, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur pada Rabu (13/12/2023).
Adapun kerajaan-kerajaan NTT yang hadir meliputi Kerajaan Larantuka, Kerajaan Rabasa di Kabupaten Malaka, Kerajaan Amanatun Timor NTT, dan Kerajaan Amfoang di Kabupaten Kupang.
Dinasti Nusantara merupakan relawan dari kalangan raja, ratu, sultan, dan tokoh adat yang ada di Indonesia. Pertemuan itu dihadiri juga oleh Penggagas dan Pendiri Dinasti Nusantara Sri Paduka KGPAA Mangku Alam II dari Yogyakarta, dan Koordinator Nasional Dinasti Nusantara KPH Andi Bau Malik Barammamase Karaenta Tukajannangngang Satrio Sasmito dari Kerajaan Gowa Sulawesi Selatan.
“(Ganjar dan Mahfud) figur-figur berpengalaman di RI. Beliau dari yang terbawah dua-duanya. Kita tidak bisa membeli kucing dalam karung, kita harus melihat benar-benar punya figur pemimpin negara ini. Kita sebagai raja dan masyarakatnya mendukung itu untuk 2024,” ujar Raja Kerajaan Amfoang, YM Robby Manoh, SE.
Dia pun mengapresiasi pertemuan raja-raja NTT bersama Dinasti Nusantara. Menurutnya, ramah tamah tersebut sangat bagus untuk mempererat tali silaturahmi serta memperkokoh dukungan untuk Ganjar-Mahfud.
Seusai pertemuan, Raja Kerajaan Amfoang YM Robby Manoh, SE berkomitmen untuk mengajak masyarakat adatnya bersama-sama dalam memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
“Pertemuan hari ini sangat bagus. Nanti yang pasti saya akan menyampaikan himbauan secara adat ke masyarakat kita di Amfoang. Pernyataan yang saya sampaikan, saya dan masyarakat adat Amfoang akan mendukung Ganjar di 2024 nanti menjadi presiden RI bersama wakilnya Mahfud MD,” tegasnya.
Sama dengan kerajaan lainnya, Raja Amfoang juga berharap besar pada Ganjar dalam pelestarian kesultanan dan kerajaan yang ada di Nusantara.
Selain itu, pihaknya juga berharap jika Ganjar terpilih nanti dapat mewujudkan suatu wadah yang dapat menyatukan seluruh kesultanan dan kerajaan di Indonesia di bawah naungan pemerintah secara resmi.
“Kalau harapan dari saya sebagai Raja Amfoang, apabila nanti beliau terpilih tolong perhatikan kami di Amfoang meliputi jalan dan penyelesaian perbatasan antara Indonesia dengan Timor Leste,” pungkasnya.
Sebelumnya pada Selasa (12/12/2023), Raja Amarasi dan Raja Insana yang ada di NTT sudah terlebih dahulu menyatakan sikap dukungannya untuk Ganjar jadi Presiden 2024.
Artikel ini ditulis oleh:
Sandi Setyawan