Bareskrim Kembali Periksa Ahok (Aktual)
Bareskrim Kembali Periksa Ahok (Aktual)

Jakarta, Aktual.com – Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) selesai jalani pemeriksaan Bareskrim Polri terkait korupsi pengadaan UPS di APBD-Perubahan DKI 2014.

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama (Ahok) menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri di Jakarta,Usai diperiksa, Ahok mengaku jadi saksi untuk tersangka Anggota DPRD DKI, Fahmi Zulfikar.

“Jadi ini ternyata jadi saksi untuk tersangka anggota DPRD (Fahmi Zulfikar), makanya saya salah paham. Saya bilangnya udah pernah jadi saksi yang dulu datang untuk saksi Alex Usman (tersangka lain),” kata Ahok usai diperiksa di Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (25/2).

Saat ditanya jumlah pertanyaan yang dilontarkan penyidik saat pemeriksaan, mantan Bupati Belitung Timur ‎mengaku sedikit lupa. “20 an kali yah, enggak tahu kan tanya nama, itu std lah. intinya belasan lah,” ujar Ahok.

Meski begitu, dia mengaku pertanyaan yang dilontarkan di pemeriksaan kali ini sama dengan pemeriksaan sebelumnya. Seperti soal awal mula proyek pengadaan UPS itu muncul.

“Yang ditanya mirip-mirip aja, gimana UPS muncul. Iya sama-sama aja, gimana pembahasan KUA-PPAS, TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah), gitu aja,” ujar dia.

Artikel ini ditulis oleh: