Tak hanya itu, Fredrich juga enggan membocorkan di ruangan apa Ketua Umum Partai Golkar itu menjalani perawatan.

“Saya tidak boleh kasih tahu kamar,” tegas Fredrich.
Namun, berdasarkan foto ‎yang berhasi didapat awak media, tertera tersangka e-KTP itu dirawat di kamar VIP (Very Important Person) nomor 705 dan ditangani oleh satu orang dokter bernama Freddy Sitorus.
Diketahui, ‎Novanto telah menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) sejak Jumat (17/11) siang.
Ia dipindahkan dari RS Medika Permata Hijau ke RSCM untuk menjalani pemeriksaan CT Scan‎ setelah mengalami kecelakaan mobil pada Kamis (16/11) malam.
Teuku Wildan A

Artikel ini ditulis oleh:

Teuku Wildan