Jakarta, Aktual.com — Direktur Utama PT Transjakarta AN Kosasih belum mau menjelaskan detail insiden bus Transjakarta yang menubruk 6 motor dan 3 mobil di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (22/6) pagi tadi.

“Nanti ya, nanti,” kata Kosasih saat me launching 20 bus Transjakarta merk Scania yang baru tiba dari Swedia.

Sebelumnya diberitakan, bus Transjakarta ‘nyelonong’ dan menambarak kerumunan kendaraan baik motor maupun mobil yang tengah berhenti di lampu merah Mampang. Bus Transjakarta tersebut baru keluar dari SPBU Mampang dan langsung menyeruduk kerumunan kendaraan yang ada di depannya.

Akibat kejadian tersebut, sedikitnya delapan orang mengalami luka dan harus dilarikan ke rumah sakit. Sementara si pengemudi Transjakarta dibawa pihak kepolisian untuk dimintai keterangan.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid