Jakarta, Aktual.com – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta menargetkan jumlah kunjungan wisatawan mencapai 2,8 juta orang pada 2018.
Kepala Bidang Informasi dan Pengembangan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, Alberto Ali mengatakan target 2,8 juta wisatawan tersebut berdasarkan analisa dan proyeksi pertumbuhan wisatawan ke Jakarta.
“Mudah-mudahan di akhir tahun kita melewati target tersebut, juga mudah-mudahan 2018 ini Jakarta bisa memberikan manfaat perekonomian lebih baik, warganya lebih bahagia,” ungkapnya di Jakarta, Jumat (14/12).
Alberto menuturkan Pemerintah Provinsi DKI melakukan segala upaya untuk mempromosikan wisata, khususnya akhir tahun seperti melalui media sosial, periklanan, pameran, bahkan media luar negeri dan dalam negeri.
Menjelang Tahun Baru 2019, Jakarta menyuguhkan sejumlah tawaran destinasi wisata dalam kota, seperti Big Bang Jakarta di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat dan Dinoland Dunia Fantasi Ancol, Jakarta Utara.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid