Jakarta, Aktual.com — Menteri Luar Negeri Peter Szijjarto mengungkapkan bahwa Hongaria menutup perbatasannya dengan Kroasia mulai Jumat (16/10) tengah malam untuk membendung arus ribuan migran yang datang setiap hari. Demikian dikatakan setelah sidang kabinet keamanan nasional Hongaria.
Szijjarto mengatakan pertemuan para pemimpin Uni Eropa (EU) di Brussel telah gagal membuat keputusan tentang upaya bersama untuk melindungi perbatasan-perbatasan Yunani. Pertemuan tersebut juga tidak ada kejelasan bahwa Hongaria harus melindungi perbatasan luarnya di zona Schengen bebas-paspor EU. Hongaria telah memberi tahu Kroasia, Slovenia, Polandia, Austria dan Jerman soal keputusan untuk menutup perbatasan.
Szijjarto mengatakan para migran bisa menyerahkan permohonan suaka di dua zona transit, yang akan didirikan di perbatasan dengan Kroasia dan penyeberangan hanya bisa dilakukan melalui stasiun-stasiun perbatasan resmi.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka