“Kalau kendaraan angkutan yang melintas tidak dilakukan ramp check di Cianjur karena sudah dilakukan di terminal asal seperti jurusan Bandung-Sukabumi, sudah dilakukan pengencekan di Sukabumi atau Bandung,” katanya.
Pihaknya mencatat jumlah bus antarkota dalam provinsi (AKDP) yang berasal dari Cianjur sebanyak 90 unit dan yang sudah melakukan ramp chek ditandai dengan stiker lolos pemeriksaan.
“Kami tidak akan merekomendasikan kendaraan yang tidak lolos pengecekan. Ini bentuk ketegasan untuk menjaga keselamatan dan mengantisipasi kecelakaan lalu-lintas akibat human error atau kondisi kendaraan,” katanya.
Ant
(Wisnu)
Artikel ini ditulis oleh:
Antara