Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto berjalan saat akan memimpin rapat pleno pengurus di DPP Golkar, Rabu (11/10). Rapat pleno itu berlangsung tertutup bagi awak media. Novanto enggan mengungkap materi rapat termasuk agenda revitalisasi dan restrukturisasi pengurus Golkar yang mengorbankan Yorrys Raweyai sebagai Ketua Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Partai Golkar yang juga Ketua DPR RI Setya Novanto menyerahkan semua permasalahan hukum yang saat ini tengah dihadapinya kepada proses hukum yang berlaku.

“Kalau masalah hukum saya serahkan semuanya pada mekanisme hukum dan mudah-mudahan semuanya berjalan baik,” ucapnya usai melakukan Topping Off Gedung Panca Bakti di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (12/11).

Di samping itu, Novanto juga menegaskan bahwa kasus hukum ini tidak akan mengganggu tugasnya baik sebagai Ketua Umum Golkar maupun sebagai Ketua DPR RI. “Kalau masalah hukum lainnya sudah saya serahkan kepada DPP Partai Golkar dan penasihat hukum,” katanya.

Lebih lanjut, ia pun tidak menjawab dengan jelas ketika ditanya soal panggilan KPK terhadap dirinya. “Kita lihat saja nanti. Kita sedang kaji semua yang berkaitan dengan masalah hukum,” pungkasnya.

Seperti diketahui, setelah menang dalam Pra Peradilan melawan KPK terkait penetapan status tersangkanya, Novanto kembali ditetapkan sebagai tersangka lagi oleh KPK dalam dugaan kasus korupsi e-KTP.
Teuku Wildan A

Artikel ini ditulis oleh:

Teuku Wildan