Jakarta, Aktual.co — Seorang dokter asal Kuba, yang terkena Ebola di Sierra Leone, akan diterbangkan ke Swiss dalam waktu 48 jam, untuk menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Jenewa.
Dokter, yang diidentifikasi oleh para pejabat Kuba sebagai Felix Baez itu, merupakan salah satu dari 165 dokter dan perawat dari Kuba yang sedang berada di Sierra Leone, Swiss untuk menangani para pasien Ebola.
Baez merupakan salah satu dari kelompok itu, yang ditugaskan sejak Oktober, yang diketahui terkena virus yang telah menewaskan lebih dari 5.400 orang tersebut.
Kantor Federal Kesehatan Masyarakat Swiss mengatakan, Baez dipindahkan dari negara di Afrika Barat itu dengan menggunakan pesawat Amerika atas bantuan dari Badan Kesehatan Dunia (WHO).
WHO mengatakan pihaknya tidak punya komentar menyangkut kasus tersebut.
“Rumah Sakit Universitas Jenewa tempat ia akan dibawa, sudah siap menerimanya sesuai dengan prosedur yang telah lama dibuat, yang akan memastikan keamanan seluruh staf dan pasien,” kata pernyataan Swiss itu, dikutip Reuters, Jumat (21/11).
Baez merupakan dokter spesialis penyakit dalam yang bekerja di rumah sakit militer Havana. Rumah sakit itu juga memiliki bagian penjara tempat sejumlah narapidana terkenal ditahan.
Baez pernah merawat mendiang pembangkang Kuba, Oscar Espinosa Chepe, ketika ia dipenjara di Rumah Sakit Militer Carlos J. Finlay, demikian menurut situs resmi LaJiribilla.
Artikel ini ditulis oleh: